Bupati Cirebon Buka Workshop Pengenalan Industri Hulu Migas Bersama Stakeholder di Kabupaten Cirebon

1Sumber, 06 September 2016 bertempat di Ruangan Paseban Sekretariat Daerah Kabupaten Cirebon Bupati Cirebon Drs. H. Sunjaya Purwadisastra MM.MSi. membuka secara resmi Workshop Pengenalan Industri Hulu Migas Bersama Stakeholder di Kabupaten Cirebon. Acara workshop tersebut diselenggarakan oleh   PT. Pertamina Hulu Energi Offshore North West.

Hadir pada kesempatan tersebut Kepala OPD se Kabupaten Cirebon dan Perwakilan dari Kecamatan.

Bupati Cirebon mengatakan dalam sambutanya Negara Indonesia adalah Negara yang sangat kaya akan Sumber Daya Alam, Undang-Undang Dasar 1945 Pasal 33 Ayat 3 menyatakan bahwa bumi, air dan kekayaan alam yang terkandung didalamnya dikuasai oleh negara dan dipergunakan untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat salah satu bentuk sumber daya alam adalah minyak dan gas migas.

Sektor migas adalah penyumbang pendapatan terbesar kedua setelah mineral dan batu bara (Minerba). Oleh karena itu pengembangan sektor migas menjadi prioritas negara. Peranan migas cukup besar  dalam perekonomian nasional baik sebagai bahan bakar, bahan baku industri maupun sumber penerimaan devisa. Kebutuhan negara dalam migas sangat besar, terlebih produksi migas secara nasinal cenderung mengalami penurunan sedangkan konsumsi migas terus mengalami peningkatan. Kegiatan operasi industri migas tentu diharapkan akan membawa dampak ekonomi maupun sosial yang sangat signifikan bagi masyarakat di daerah baik berupa peningkatan penerimaan, penciptaan lapangan kerja, peningkatan kegiatan perekonomian daerah maupun peningkatan kegiatan pembangunan untuk kesejahteraan masyarakat.

Kegiatan tersebut dilanjutkan dengan pemaparan dari PT. Pertamina Hulu Energi Offshore North West kepada peserta yaitu para kepala dinas dan perwakilan kecamatan. (edy’sDiskominfo)(06/09/2016)

Translate »