Bupati Kembali Lantik 12 Kuwu Masa Bakti 2013-2019

IMG_0034Bupati Cirebon, Drs. H. Dedi Supardi, MM pada Rabu, 11 September 2013 melantik 12 kuwu masa bakti 2013-2019 yang bertempat di ruang Paseban.

Bupati Cirebon tidak bosan-bosannya mengingatkan para kuwu terpilih supaya merangkul kembali masyarakatnya baik yang mendukung ataupun yang tidak mendukung. Bupati juga berpesan kepada para kuwu dalam menjalankan roda pemerintahan desa harus tertib administrasi dan tertib hukum agar tidak berurusan dengan Kejaksaan Negeri Sumber dan Polres Cirebon. Pelantikan kuwu tersebut dihadiri oleh muspida dari setiap kecamatan masing-masing, para partisipan pendukungnya masing-masing dan keluarga kuwu yang terpilih.

Adapun para Kuwu terpilih adalah :

  1. Ferry Efendi, A.Md disahkan sebagai kuwu Desa Jatimulya Kecamatan Gunungjati;
  2. Sujono disahkan sebagai kuwu Desa Jatimerta Kecamatan Gunungjati;
  3. Saliman disahkan sebagai kuwu Desa Wanakaya Kecamatan Gunungjati;
  4. Agus Dustam disahkan sebagai kuwu Desa Kubang Deleg Kecamatan Karang Wareng;
  5. Kanani disahkan sebagai kuwu Desa Jagapura Kidul Kecamatan Gegesik;
  6. Masir disahkan sebagai kuwu Desa Jagapura Kulon Kecamatan Gegesik;
  7. Masna disahkan sebagai kuwu Desa Sibubut Kecamatan Gegesik;
  8. Iksanudin disahkan sebagai kuwu Desa Bojong Negara Kecamatan Ciledug;
  9. Supriadi disahkan sebagai kuwu Desa Sukadana Kecamatan Pabuaran;
  10. Aripin disahkan sebagai kuwu Desa Bunder Kecamatan Susukan;
  11. Ruslani disahkan sebagai kuwu Desa Kejuden Kecamatan Depok;
  12. Mamat disahkan sebagai kuwu Desa Nanggela Kecamatan Greged.

(Edy.S,Bens -Diskominfo)

Translate »