HUT Satpam Ke-33 Tingkat Polres Cirebon

satpam depanP.Lt Bupati Cirebon, Drs. H. Dudung Mulyana, M.Si memimpin Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun Satuan Pengamanan (Satpam) ke-33 Tahun 2013 Tingkat Polres Cirebon dan diikuti Satuan Pengamanan (Satpam), Satpol PP, Kesbanglinmas serta Jajaran Kepolisian Polres Cirebon  pada Selasa (07/01/2014) yang berlangsung di Halaman Polres Cirebon.

Dalam Amanat Kapolri, H. Dudung menyampaikan bahwa Peringatan HUT Satpam adalah merupakan wujud  rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, juga merupakan sarana introspeksi dan evaluasi berbagai hal yang telah dilakukan dalam rangka mengoptimalkan peran Satpam sebagai mitra Polri dalam penyelenggaraan pengamanan swakarsa.

Selanjutnya, H. Dudung menyampaikan bahwa dalam bentuk pengamanan swakarsa, Satpam diharapkan dapat memberikan kontribusi positif dalam rangka mendukung upaya pemeliharaan Kamtibmas, melalui Kewenangan Kepolisian terbatas untuk menyelenggarakan keamanan dan ketertiban di lingkungan kerjanya yang meliputi Aspek pengamanan pisik, personel, Informasi dan pengamanan teknis lainnya.

P.Lt Bupati Cirebon juga mengatakan dalam HUT Satpam ke-33 yang mengusung tema  “ Melalui HUT ke-33 Satpam Tahun 2013 kita Tingkatkan Profesionalisme Satuan Pengamanan dalam rangka menyongsong Pemilu 2014 Guna terciptanya Keamanan dan Ketertiban di lingkungan kerja” adalah merupakan perwujudan semangat dan komitmen seluruh anggota Satpam yang searah dengan salah satu program prioritas Kapolri dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif, melaui penguatan kerja sama dengan seluruh stakeholder.

Usai Upacara H. Dudung, Kapolres dan Waka Polres Cirebon memberikan Piala dan Piagam penghargaan kepada sejumlah satpam yang berhasil dalam lomba kertrampilan berborgol, lomba keterampilan tongkat, lomba PBB dan lomba Volley Ball serta penghargaan bagi satpam yang berprestasi.

Sebagai hiburan perwakilan anggota Satpam unjuk kebolehan dengan menampilkan peragaan keterampilan borgol dan tongkat serta keterampilan PBB.

 (Bens/Yons,Diskominfo)

Translate »