Peletakan Batu Pertama Pembangunan Ponpres Bumi Darussalam

batu_beritaPembangunan  ponpres          (pondok pesantren) terapi Qolbu Bumi  Darussalam  yang pembangunanya dipimpin oleh Ustad  Iwan Adi Sucipto, berdiri diatas sebidang tanah seluas 600 m2 . Dimana tanah ini merupakan tanah wakap yang terletak  di Kelurahan Watubelah Kecamatan Sumber pada tanggal 1 Maret 2014 pembangunannya dimulai.

Pembangunan sarana siar islam tersebut bertujuan untuk peningkatan ukuwah islamiyah khususnya di Kabupaten Cirebon sebagai Kota Wali.

Menurut Ustad Iwan Adi Sucipto pimpinan ponpres terapi Qolbu Bumi Darussalam pembangunan pondok pesantren (Ponpres) terapi Qolbu yang pembangunannya di laksanakan sejak tanggal 1 Maret 2014 ini diharapkan akan berjalan sesuai dengan apa yang diharapkan. Selain itu pembangunan ini dibiyayai oleh beberapa donator yang iklas memberikan sumbangannya untuk pembangunan sarana peribatan dan siar Islam semata mata. Adapun fungsi dari pembangunan pondok pesantren ini adalah untuk mencetak insane-insan islam yang selalu mendekatkan diri pada sang kholik serta patuh dan mengamalkan Al-Qur’an dan Hadist Nabiyullah Muhammad SAW.

Asisten Bidang Kesra Drs. Hari pada kesempatan tersebut mengatakan dengan dibangunannya pondok pesantren Bumi Darussalam ini menambah perbendaharaan pondok pesantren yang ada di Kabupaten Cirebon, diharapkan dengan selesainya pembangunan pondok pesantren ini akan dapat mencetak para santriawan dan santriwati sejati dari Ponpres ini akan mewarnai kehidupan masyarakat di Kabupaten Cirebon untuk menciptakan masyarakat Kabupaten Cirebon yang cerdas, terampil dan agamis.

Hadir pada kesempatan tersebut Muspida Kabupaten Cirebon, Muspika Kecamatan Sumber, Para ulama serta masyarakat sekitar pondok dan kegiatan tersebut diakhiri dengan peletakan batu pertaman oleh para pejabat yang hadir. (sahidin,edy’s -Diskominfo )

Translate »