Ratusan Karang Taruna Ikuti Pembinaan Watak Dan Moralitas di Kalangan Generasi Muda

Sekitar 400 peserta perwakilan Karang Taruna  dari setiap Desa di 40 Kecamatan Kabupaten Cirebon, pada Selasa (18/09/2012) megikuti acara Pembinaan Watak Dan Moralitas di Kalangan Generasi Muda, di Aula Gedung Asrama Haji Watubelah  Kecamatan Sumber. Kegiatan ini bertujuan untuk membina dan memberikan pencerahan terhadap generasi muda, menambah wawasan serta pengetahuan berbagai hal yang berkaitan dengan mental dan moral generasi muda di Kabupaten Cirebon.

Staf Ahli Bupati Cirebon Drs. H. Asdullah SA.,MM selaku Panitia Penyelenggara melaporkan bahwa dasar pemikiran pembinaan watak dan moralitas ini diantaranya adalah karena terjadinya krisis moral yang melanda generasi muda, rendahnya mental dan prilaku positif, kurangnya pembinaan mental spiritual dan kurangnya semangat merubah diri kearah yang lebih baik. Selain itu juga karena semakin pudarnya kecintaan terhadap tanah air dan bangsa, lemahnya sikap jiwa Patriotisme, adanya hambatan, gangguan, ancaman dan tantangan terhadaap keutuhan NKRI, lemahnya semangat generasi dalam menghadapi persaingan hidup di era globalisasi, dampak buruk dari penyalahgunaan narkoba, lemahnya pengetahuan dan kurangnya pemahaman agama dikalangan pemuda.

Membacakan sambutan Bupati Cirebon, Sekretaris Daerah Kabupaten Cirebon Drs. H. Dudung Mulyana, M.Si berharap kegiatan ini dapat terselenggara dengan baik dan menghasilkan hal yang berguna bagi Pemuda di Kabupaten Cirebon. Beliau juga mengajak generasi pemuda untuk bersama-sama dengan pemerintah berkomitmen membangun kabupaten Cirebon yang lebih maju dan  sejahtera sesuai dengan visi Kabupaten Cirebon yaitu “ Terwujudnya Masyarakat Kabupaten Cirebon yang Beriman, Sehat, Cerdas dan Sejahtera ”. Usai membacakan sambutan Bupati Cirebon, Sekda membuka acara tersebut.

(Benandi/Rully, Diskominfo)

Translate »