TAUSIAH RAMADHAN SETDA KABUPATEN CIREBON

Dalam rangkaian kegiatan Ramadhan 1439 Hijriyah, Setda Kabupaten Cirebon mengadakan Tausiah Ramadhan pada Hari Jumat 25 Mei 2018 bertempat di Ruang Paseban Setda Kabupaten Cirebon.
Hadir pada kesempatan tersebut Plt Bupati Ibu Selly Andriany Gantina, para perwakilan dari masing-masing SKPD dan undangan.
Acara diawali dengan pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an yang dibawakan oleh Kori Muhammad Suadi dan dilanjutkan dengan Tausiah dan do’a penutup yang disampaikan oleh Almukaram K.H Nurhadi Toyib yang menyampaikan bahwa: sungguh sangat merugi jika kaum muslimin mengotori Bulan Suci Ramadhan ini dengan perbuatan-perbuatan yang tidak seharusnya dilakukan. Ada beberapa perbuatan yang dapat menghilangkan pahala puasa selain makan dan minum serta menahan hawa nafsu yaitu berbohong, membicarakan orang, mengadu domba, memusuhi atau memutuskan tali silaturahmi, menyertakan niat lain selain karena Allah dalam berpuasa. Oleh karenanya marilah kita sama-sama menyadari dan meniatkan sepenuh hati bahwa yang kita lakukan hanya untuk dan hanya karena Allah, kita dapat melaksanakan puasa dengan sebaik-baiknya agar dapat Rahmat Allah dan kita bisa benar-benar meraih kemenangan. Allah pun kadang menyegerakan balasan akan perbuatan buruk kita itu di dunia sebelum dimintai pertanggungjawaban di akhirat. Perbanyaklah mendekatkan diri pada yang kuasa karena pahalanya berlipat ganda, perbanyaklah doa karena doa di bulan ini ijabah, kesempatan terbaik kita adalah dibulan ini karena belum tentu kita akan bertemu lagi di Ramadhan yang akan datang. ( iNtAn.VY-Diskominfo)

Translate »