Wakil Bupati Ikuti Renungan Suci Di Taman Makam Pahlawan Kesenden

Wakil Bupati Cirebon H. Ason Sukasa, Sm.Hk dan jajaran Pemkab mengikuti Upacara Kehormatan dan Renungan Suci atau yang biasa dikenal malam Taptu pada Kamis Malam (16/08/2012) pukul 24.00 WIB di Taman Makam Pahlawan Kesenden Kecamatan Kejaksan Kota Cirebon berlangsung lancar dan khidmat.

Dalam malam taptu tersebut, tampil sebagai Komandan Apel, Kapten Infantri, Denny Achmad R dan Inspektur Upacara Kolonel Infantri Ali Sanjaya, S.Sos (Danrem 063 Sunan Gunung Jati Cirebon) diikuti pasukan TNI AU, TNI AL, Satpol PP, Kejaksaan, Pemuda Pancasila, PNS, Pramuka, Kodim 0614, Korem 063, serta pelajar Kota Cirebon. Kegiatan ini dilakukan sebagai penghormatan kepada arwah pahlawan yang telah rela gugur saat berjuang di medan perang melawan penjajah.

Inspektur Upacara dalam sambutannya meminta untuk tidak melupakan perjuangan para pahlawan. “Setelah merdeka, tugas kita belum usai. Mari kita  meneruskan perjuangan bangsa kita ini dengan mengisi lewat kesatuan, kesabaran dan saling menjaga NKRI”, ucapnya.

(Benandi/Edy.S, Diskominfo)

Translate »